Bhabinkamtibmas Koya Barat Laksanakan Pengawasan Pendistribusian MBG di SDN Inpres 1 

Photo News

Polresta Jayapura Kota,- Polresta Jayapura Kota melalui program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung tumbuh kembang generasi penerus bangsa.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Koya Barat, Aipda Usman Ardian, pada Selasa (18/11) pagi ini melaksanakan kegiatan pengawasan sekaligus pendistribusian MBG di SDN Inpres 1 Koya Barat.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.30 WIT ini turut didampingi oleh Kepala Sekolah SDN Inpres 1 Koya Barat, Ibu Ariance Daka, dan merupakan hari kedua bagi sekolah tersebut menerima manfaat dari program MBG yang disalurkan melalui Dapur SPPG Polresta Jayapura Kota.

Sebanyak 370 siswa menjadi penerima manfaat dalam progam ini. Kepala Sekolah menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian serta kepedulian Polresta Jayapura Kota terhadap kesehatan dan kesejahteraan anak didik.

"Program ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan dan semangat belajar para siswa," ungkap Kepala Sekolah, Ibu Ariance.

Bhabinkamtibmas Aipda Usman dalam kegiatan tersebut juga memastikan pendistribusian makanan bergizi berjalan dengan tertib dan tepat sasaran. Ia mengingatkan bahwa program ini merupakan bentuk sinergi Polri dengan masyarakat untuk mewujudkan generasi yang cerdas, sehat, dan berkarakter.(*)

Penulis : Edgard

POLRESTA JAYAPURA KOTA
Jl. Ahmad Yani No. 11
Jayapura - Papua
Telp : (0967) 534161 / 081248003572